Selasa, 08 Februari 2011

Harga IPad Di Indonesia

Harga Ipad Indonesia

GM Sales XL Handono Warih mengatakan XL sudah siap jika memang Apple berniat menjual iPad di Indonesia. Tapi masih sulit mengukur apakah bundling iPad nasibnya akan lebih sukses daripada iPhone.
Ia mengatakan harga iPad di Indonesia kemungkinan akan lebih mahal daripada di Amerika, karena perangkat itu pasti terkena pajak yang tinggi. Tetapi yang menarik, XL mendeteksi adanya 20 ribu pengguna iPhone di jaringan XL meskipun operator ini tidak menjual produk ini secara resmi.
“Itu menunjukkan operator manapun yang nantinya memegang penjualan resmi iPad, maka operator lain yang memiliki layanan data 3G juga akan kaget dengan pengguna iPad di Indonesia,” kata Handono di Jakarta, kemarin.



2 komentar: